Bulukerto
sebagai salah satu desa yang terletak di wilayah kota wisata Batu membuatnya
menjadi desa yang tidak hanya sebagai penyumbang sektor wisata, melainkan juga
daerah penyuplai bidang perkebunan, peternakan, dan pertanian. Untuk itu
tentunya mendapat banyak perhatian, misalnya dari segi pendidikan. Menurut salah
satu warga, pendidikan di desa Bulukerto terbilang cukup maju terlebih dengan
adanya sebuah program pemerintah yang bekerja sama dengan pemerintah Negara
asing untuk mendatangkan tenaga-tenaga pengajar dari Negara tersebut.
“Warga Bulukerto
menyambut baik dengan adanya progam ini, ‘’soalnya
dengan begitu anak-anak disini bisa belajar bahasa Inggris secara langsung dari
para guru asing tersebut, mengingat bahasa Inggris sebagai bahasa internasional
penting buat pendidikan anak-anak,’’ ujarnya. Lea, 25 tahun warga berkebangsaan Amerika yang menjadi salah
satu tenaga pengajar di desa Bulukerto mengaku dirinya merasa antusias dapat
mengajar siswa-siswi di Bulukerto. Dengan bahasa Inggris dicampur bahasa
Indonesia yang terbata-bata Lea menjelaskan bahwa Blukerto adalah desa yang
memiliki lahan yang sangat baik. Dan warganya pun mampu mengelola tanah dengan
baik sehingga banyak dari penduduk Bulukerto yang menjadi petani. “Saya suka
orang-orang Bulukerto, they are totally
humble, helpful each other, and know how to doing a good work for life,’’
ujar penyuka travelling gemar makan bakso ini.
Jika ditanyai
perihal bagaimana perasaan Lea selama tinggal di Bulukerto, ia mengaku senang
tinggal karena di Bulukerto warga tinggal berdekatan sehingga dapat mengenal
satu sama lain. Lea berencana akan pergi ke beberapa tempat lain di Pulau Jawa
terlebih untuk melihat pantai. Dia berharap ke depan Bulukerto semakin menjadi
desa yang maju dari berbagai sektor, sehingga nantinya semakin banyak wisatawan
yang datang dan menikmati indah alam Bulukerto.